1. Helem
2. Tali prusik
3.Anchor/jangkar
4. Footloop
5. Harness
6. Carbiner
7. Jumar
8. Pigur
1. Helm, Helm berfungsi sebagai pelindung kepala saat melakukan kegiatan Rope Access. Dan dirancang dengan bahan yang kokoh, sehingga tidak mudah pecah atau rusak saat terbentur.
2.Tali prusik, Fungsi utamanya dalam adalah sebagai pengaman apabila jatuh dan sebagai lintasan naik/turun. Dianjurkan jenis-jenis tali yang dipakai hendaknya yang telah diuji oleh UIAA (International Mountaineering and Climbing Federation), suatu badan internasional yang menguji kekuatan peralatan-peralatan pendakian. Panjang tali dalam pendakian dianjurkan sekitar 50 meter atau lebih, yang memungkinkan leader dan anggota kegiatan ini masih dapat berkomunikasi dengan baik. Umumnya diameter tali yang dipakai adalah 10-11 mm, akan tetapi sekarang ada yang berkekuatan sama, yang berdiameter 9,8 mm.
jenis dari tali prusik pun terbagi dua, yaitu :
a. Static Rope, tali pendakian yang kelenturannya mencapai
2-5% dari berat maksimum dan memiliki sifat kaku. Umumnya tali ini
berwarna putih atau hijau.
b. Dynamic Rope, tali pendakian yang kelenturannya mencapai 5-15% dari berat maksimum yang diberikan, memiliki sifat yang letur dan fleksibel. Biasanya memiliki warna yang mencolok (merah, jingga dan ungu).3. Anchor/jangkar, Alat yang dipakai sebagai penahan beban. Tali pendakian dimasukkan pada anchor sehingga bila pendaki kecelakaan maka masih dapat ditahan oleh anchor. Pada umumnya anchor terdiri dari dua yaitu :
a. Natural Anchor, biasanya merupakan pohon besar, lubang-lubang tebing, tonjolan-tonjolan batuan.
b. Artificial Anchor, Anchor buatan yang ditempatkan dan diusahakan ada pada tebing oleh pendaki/pelaku. Contohnya adalah Chock, Piton-dan lain lain.
4.Footloop, Berfungsi sebagai pijakan kaki dan dihubungkan dengan hand ascender. Footloop ini dapat dibuat dari tali Carmentel dinamis yang disimpul bowling.
5. Harness, Alat pengaman yang dapat menahan atau mengikat badan. Pada umumnya Harnes ini ada yang dibuat secara manual dengan tali/ webbing dan ada juga yang langsung dirakit oleh pabrik. Untuk jenisnya harnes ini terdiri dari dua yaitu :
a. Seat Harnes, : menahan berat badan di pinggang dan paha.
b. Body Harnes, : menahan berat badan di dada, pinggang, punggung, dan paha.
Carbiner |
6. carbiner, Merupakan sebuah alat yang berbentuk oval atau membentuk huruf D dan memiliki gate yang berfungsi seperti peniti. Dalam fungsinya carabiner dapatdibagi menjadi 2 yaitu :
a. Carabiner Screw Gate (menggunakan kunci pengaman)
b. Carabiner Non-Screw Gate (tanpa kunci pengaman)
Jumar |
7. jumar, Berbentuk semacam catut yang dapat menggigit apabila diberi beban dan membuka bila dinaikkan. Fungsi utamanya adalah sebagai alat bantu untuk naik pada tali.
figur |
8. figur, berbentuk semacam angka delapan, figur ini berfunsi untuk menahan laju ke cepatan ketika kita turung dari ke tinggian.
terimakasih kaka buat informasi macam-macam peralatan rope access
BalasHapus